Garisatu.com – Wortel dijadikan kue, pernah dengar? Teryata carrot cake sangat terkenal sebagai makanan penutup (dessert) di masakan Barat.
Ayo simak resepnya dan coba buat sendiri di rumah!
Bahan Carrot Cake:
- 200 gr wortel impor
- 150 gr Mentega /Butter
- 45 gr gula pasir
- 90 gr gula merah
- 3 btr telur
- 175 gr tepung terigu kunci biru
- 1 sdm baking powder
- 1 sdt baking soda
- 300gr cream cheese
- 1 sdt bumbu spekuk (opsional)
- 150 gr Kismis (opsional)
- 300gr-450gr butter cream cheese
Cara Pembuatan:
- Parut wortel.
- Panaskan oven selama 10 menit dengan suhu 180ºc.
- Campurkan semua bahan kecuali wortel, kismis, dan butter cream cheese. Mixer rata hingga mengembang.
- Masukkan kismis dan wortel parut ke dalam, aduk rata dengan spatula.
- Tuang ke loyang, oven dengan suhu 180ºc selama 25-30 menit (sesuaikan dengan oven sendiri).
- Tusuk dengan tusuk gigi untuk cek apa kue sudah kering. Jika sudah keluarkan dan dinginkan di suhu ruang 10 menit.
- Oleskan butter cream cheese di sekitarnya.
- Untuk menghias, campurkan pewarna makanan oranye dan hijau sedikit di 2-5 sdm butter cream, masukkan ke piping bag (pisah) dan hias kue bentuk wortel.
- Boleh juga menggunakan keju parut yang sudah di oven sebentar hingga kecokatan, lalu taburkan di sampingnya (seperti foto).
- Nikmati.
Nah, itulah cara membuat carrot cake atau kue wortel dengan mudah namun lezat! Bagaimana pendapatmu?