Garisatu.com – Terkadang makan bakso sapi tidak harus membeli.
Membuat sendiri tidak hanya dapat menjaga kebersihan, namun juga menikmati karya sendiri.
Bahan Bakso Sapi:
- 500 gram daging sapi sengkel segar tanpa dicuci, buang uratnya lalu iris tipis
- 1 sendok makan garam kasar
- ½ sendok teh poly powder
- 50 gram putih telur
- 225 gram es serut
- 1 sendok teh penyedap rasa
- 1 siung bawang putih dihaluskan
- ½ sendok teh merica bubuk
- ½ sendok makan bawang putih goreng
- ½ sendok makan bawang merah goreng
- 100 gram tepung sagu aren
Baca juga: #DiRumahAja: Resep Kuah Tulang Sapi Terlezat 2020
Cara Pembuatan:
- Siapkan food processor, masukkan daging sapi, bawang putih goreng, dan garam dan giling hingga agak lembut.
- Tambahkan poly powder, putih telur, es serut, penyedap rasa, bawang putih, merica bubuk, bawang putih goreng, dan bawang merah goreng. Lanjut giling hingga lembut.
- Campurkan tepung sagu lalu giling rata hingga lembut dan kalis.
- Ambil adonan 1 sdm, bentuk bulat-bulat, lalu masukkan ke dalam air hangat.
- Rebus bakso hingga matang. Tiriskan.
- Nikmati.
Nah, itulah cara membuat bakso sapi, mudah bukan?